Polsek Bogor Barat Kembali Gelar Operasi Miras, Puluhan Botol Berhasil Diamankan

KOTA BOGOR – Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar kembali menggelar Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) dengan sasaran minuman keras di wilayah hukum Bogor Barat, Senin (08/12/2025) hingga Selasa (09/12/2025). Dalam operasi tersebut, petugas berhasil mengamankan puluhan botol minuman keras berbagai jenis yang diduga dijual tanpa izin.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Eko Prasetyo, S.H., S.I.K., M.H., yang menekankan pentingnya operasi kepolisian secara konsisten untuk menekan potensi gangguan keamanan dan menciptakan lingkungan yang aman dari penyakit masyarakat.

Kapolsek Bogor Barat, AKP Didin Komarudin, S.H., M.H., mengatakan bahwa operasi dilakukan secara menyeluruh di wilayah Bogor Barat dengan melibatkan Panit Binmas Ipda Maman sebagai Piket Pawas bersama unit Reskrim, Intel, serta Samapta Polsek Bogor Barat.

“Anggota melaksanakan operasi minuman keras di seluruh wilayah Bogor Barat dengan tujuan untuk meniadakan segala bentuk penyakit masyarakat,” ungkap Kapolsek pada Selasa (09/12/2025).

Operasi dimulai sekitar pukul 17.20 WIB dengan menyisir sejumlah titik yang disinyalir menjadi lokasi penjualan miras ilegal, dari wilayah Balumbang Jaya hingga Marga Jaya. Hasilnya, petugas berhasil mengamankan 15 botol Intisari dan 53 botol minuman keras jenis Ciu yang kemudian dibawa ke Mapolsek untuk pendataan.

Selain penyitaan miras, petugas juga melakukan pendataan serta pemeriksaan terhadap para penjual. Mereka diberi pengarahan mengenai bahaya konsumsi minuman keras dan diminta untuk tidak mengulangi praktik penjualan miras ilegal demi menjaga keamanan lingkungan.

Kapolsek Bogor Barat menegaskan bahwa operasi seperti ini akan terus dilakukan secara rutin dengan waktu dan lokasi yang berbeda. Langkah ini diharapkan mampu menciptakan lingkungan yang lebih aman, kondusif, dan terbebas dari gangguan keamanan yang dipicu oleh peredaran minuman keras.

“Kegiatan ini akan rutin kami lakukan dengan harapan Kota Bogor bebas dari penyakit masyarakat dapat semakin cepat terwujud,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top